
SUDAH beberapa hari ini anak-anak muda dengan tubuh bertato, bertindik,
dan beberapa dengan rambut mencuat ke atas jarang terlihat lagi di
sekitar lampu merah Pusat Grosir Cililitan (PGC), Jakarta Timur. Hal
yang sama juga terjadi di sekitar Taman Mini Indonesia Indah (TMII) dan
lampu merah Mal Graha Cijantung.
Yang mengusir anak-anak punk dari tempat nongkrong dan
mengamen mereka itu bukan hanya hujan deras, melainkan juga pria-pria
berseragam cokelat. Selama sebulan, sejak 24 Februari 2012, Polda Metro
Jaya menggelar Operasi Kilat Jaya 2012.
Meski sasaran operasi ini ialah memberantas dan menangkap pelaku
premanisme, data Polres Jakarta Timur menyebutkan pada 24 Februari
2012-8 Maret 2012 sebanyak 49 anak punk dijaring.
Kenyataan...